Dengan penuh rasa syukur dan semangat, Pesantren Modern At-Taqwa Gunungputri Bogor telah sukses mengadakan kegiatan Santri Mondok Empat Hari (Sanmori) pada tahun 2023 yang lalu. Kegiatan ini telah berjalan dengan lancar, memberikan pengalaman berharga bagi para siswi-siswi kelas 6 (calon santri) untuk memperdalam ilmu agama serta meningkatkan keterampilan hidup mereka.

Kini, Pesantren Modern At-Taqwa kembali menghadirkan Sanmori 2024 dengan harapan yang lebih besar. Sanmori tahun ini akan lebih memperkaya pengalaman spiritual dan intelektual para siswi-siswi kelas 6 (calon santri) melalui kegiatan yang lebih inovatif, penuh kebermanfaatan, dan tentunya tetap mengedepankan nilai-nilai agama yang luhur. Kami mengajak seluruh santri dan masyarakat untuk ikut serta dalam kesuksesan Sanmori 2024 ini, bersama-sama menimba ilmu, mempererat tali persaudaraan, serta mewujudkan generasi muda yang berkualitas, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan zaman.

Mari kita sukseskan Sanmori 2024! Semoga Allah senantiasa memberkahi langkah kita. Aamiin.